Surprise Me!

[FULL] Dubes Iran Tegaskan Negaranya Punya Hak Pakai Teknologi Nuklir hingga Gencatan Senjata Israel

2025-07-07 99 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Duta besar Iran untuk Indonesia, Mohammad Boroujerdi menegaskan bahwa negara mempunyai hak untuk menggunakan teknologi nuklir.

Ia mengatakan bahwa hal itu diatur dalam Perjanjian Non-Proliferasi Senjata Nuklir (NPT) dan dijamin hukum internasional.

"Berdasarkan NPT kami memiliki hak untuk menggunakan teknologi nuklir dengan tujuan-tujuan yang damai. Tentu berdasarkan NPT juga kami harus diberikan asistensi dan kemudahan, dan itu adalah yang kami jalankan sesuai dengan peraturan internasional," ujar Boroujerdi di kediamannya, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (3/7/2025).

Lebih lanjut, Boroujerdi mengatakan Iran mengembangkan teknologi nuklir sesuai dengan tata tertib NPT.

Baca Juga Israel Bombardir Houthi untuk Pertama Kali Usai Gencatan Senjata dengan Iran, Ini yang Jadi Sasaran di https://www.kompas.tv/internasional/603738/israel-bombardir-houthi-untuk-pertama-kali-usai-gencatan-senjata-dengan-iran-ini-yang-jadi-sasaran

#iran #israel #breakingnews #nuklir

Produser: Ikbal Maulana

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/internasional/603785/full-dubes-iran-tegaskan-negaranya-punya-hak-pakai-teknologi-nuklir-hingga-gencatan-senjata-israel